Kamis, 29 Januari 2009

Mamalia

Mamalia berasal dari bahasa latin mamae artinya kelenjar susu.Artinya semua hewan yang memiliki ciri tersebut dapat digolongkan dalam kelas mamalia. Binatang menyusui atau mamalia adalah kelas hewan vertebrata yang terutama dicirikan oleh :
• adanya kelenjar susu, yang pada betina menghasilkan susu sebagai sumber makanan anaknya,
• adanya rambut,
• tubuh yang endoterm atau berdarah panas.
• Otak mengatur sistem peredaran darah,
• jantung yang beruang empat.
• Mamalia memiliki tiga tulang pendengaran daolam setiap telinga dan satu tulang (dentari) di setiap sisi rahang bawah. Vertebrata lain yang memiliki telinga hanya memiliki satu tulang pendengaran (yaitu, stapes) dalam setiap telinga dan paling tidak tiga tulang lain di setiap sisi rahang
• Mamalia memiliki integumen yang terdiri dari tiga lapisan : paling luar adalah epidermis, yang tengah adalah dermis, dan paling dalam adalah hipodermis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

leave your comment please :)